Penyebab Avanza di Indonesia akan di Recall,
Penyebab Avanza di Indonesia akan di Recall,

Ini Penyebab Avanza di Indonesia akan di Recall, Avanza Kamu Kena Juga? Cek Disini Penyebabnya.

153 View

Toyota Avanza di Recall – Mobil Toyota Avanza di Malaysia masuk dalam program kampanye keselamatan recall (penarikan kembali) untuk perbaikan. Perusahaan Toyota Astra Motor (TAM) yang merupakan agen pemegang merek Toyota di Indonesia mendapatkan informasi yang sama dari Toyota Motor Corporation (TMC).

TAM kali ini tengah dalam proses pengumpulan data tentang model avanza apa saja yang terkena dampak. Program recall avanza ini dikarenakan adanya masalah dalam pompa bahan bakar atau fuel pump mobil Avanza.

Dilansir dari detik.com, menurut Direktur Pemasaran PT TAM Anton Jimmi, beliau menyatakan jika baru dapat info tersebut dari Toyota global, dan mereka mengumumkan adanya recall ini, di mana beberapa negara di Asia termasuk Indonesia termasuk dan detailnya masih di pelajari, Senin (8/3/2021).

Ribuan Unit Avanza Akan di Recall

Sebagai Info ada 3.923 unit Toyota Avanza yang telah diproduksi pada Oktober 2017 sampai Juni 2019 dan berpotensi terdapat kerusakan pompa bahan bakar di negara jiran Malaysia.

Lalu bagaimana dengan model Avanza yang beredar di Indonesia, lalu kapan akan segera direcall?

Terkait : Pengaruh PPnBM, Harga Mobil Bekas Toyota Avanza Cs Ikut Turun

Terkait:   Spesifikasi Mobil Terios 2018

Menurut Anton saat ini TAM sedang mengkoordinasikannya ke manufacturing dan juga pihak terkait seperti dealer dan principal untuk mengetahui model Avanza apa saja yang harus direcall.

Pompa Bahan Avanza Bakar Yang Berkendala

Di Malaysia, Toyota Avanza masuk dalam daftar kampanye recall karena mengalami kendala seperti pompa bahan bakar berhenti bekerja.

Lampu peringatan yang ada pada panel instrumen yaitu berupa engine check akan menyala. Hal kerusakan itu bisa menjadikan performa mesin terpengaruh dan mobil akan sukar menyala serta mengakibatkan mesin bisa mati mendadak.

Recall Toyota Avanza kali ini ialah kelanjutan dari penarikan kembali komponen fuel pump yang dilakukan TMC secara menyeluruh dari tahun lalu. Dan telah tercatat sekitar 5,84 juta kendaraan Toyota secara global yang menghadapi masalah yang sama.

Perusahaan mobil Toyota Astra Motor (TAM) ini juga pernah melakukan recall fuel pump pada bulan Agustus tahun 2020.

Pada saat itu mobil-mobil Toyota yang terkendala dampak recall fuel pump di Negara Indonesia seperti Alphard produksi 2017-2018, Corolla produksi 2018, FJ Cruiser produksi 2013-2014, juga Kijang Innova, Fortuner, dan Hilux produksi tahun 2017-2019.

Apabila konsumen bisa langsung menghubungi bengkel resmi Toyota yang terdekat atau menginginkan untuk dilakukan pemeriksaan dan penggantian fuel pump apabila diperlukan.

Baca Juga : Anies Rencana Melarang Mobil Usia 10 Tahun ke Atas Tahun 2025 Di Jakarta

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *