turbo mesin diesel rusak
turbo mesin diesel rusak

Kipas Turbo Mobil Diesel Patah, Mesin Bisa Hidup Normal?

245 View

Kipas Turbo Mobil Diesel Patah – Turbodiesel mengacu pada setiap mesin diesel dilengkapi dengan turbocharger. Turbocharger umum di mobil dan truk mesin diesel modern untuk menghasilkan keluaran tenaga yang lebih tinggi, tingkat emisi yang lebih rendah, dan meningkatkan efisiensi dari kapasitas mesin yang sama.

Boost turbo mesin diesel jika terlalu besar dapat membuat turbo berisiko tinggi untuk rusak. Turbo mesin mobil diesel yang telah di upgrade biasanya bisa menghasilkan tekanan yang jauh lebih tinggi jika dibandingkan dengan turbo bawaan mobil pabrikan.

Untuk idealnya boost turbo pada penggunaan harian ialah berada pada angka 1,8 bar. Akan tetapi tidak sedikit yang banyak menyetelnya pada angka di atas 2 bar untuk jangka waktu yang cukup lama . Jika sudah demikian bisa jadi bagian kipas turbo terutama pada as akan beresiko patah.

Mengapa mesin turbo tak boleh langsung dimatikan?

Alasannya karena jika langsung mematikan mesin turbo diesel maka bisa mengganggu sirkulasi oli. Saat mesin diesel sedang berjalan dan berputar dengan kecepatan tinggi, lalu dimatikan secara tiba-tiba maka oli yang fungsinya melumasi mesin akan berhenti mendadak. Oleh karena itu, ini ialah salah satu penyebab komponen turbo menjadi cepat rusak, apalagi pada bagian turbochargenya.

Terkait:   Kandungan Lokal Mobnas : Esemka 60% VS Avanza-Xenia 94%, Pilih Mana?

Penyebab Turbo Rusak selanjutnya ialah karena Filter Udara Kotor dan jarang diGanti. Sumber kerusakan yang kerap terjadi pada turbo salahsatunya ialah karena jarang melakukan perawatan, pembersihan dan penggantian filter udara. Jika filter udara kotor dan sudah rusak, pastinya debu, kotoran dan lainnya mudah terhisap masuk kedalam dan sudah pasti lambat laun merusak bagian cartridge turbo.

Kipas Turbo Mobil Diesel Patah
Kipas Turbo Mobil Diesel Patah

Jika Kipas Turbo Mobil Diesel Patah terjadi maka kerusakan pada kipas turbo yang patah diakibatkan oleh tekanan atau boost yang terlalu tinggi dan dalam jangka waktu yang lumayan lama.

Kalau sudah begitu apakah kipas turbo yang patah mobil masih tetap bisa dihidupkan dan dijalankan dengan normal?

Jawabannya adalah iya, mobil masih bisa dinyalakan dan hidup dengan normal.

Jadinya kamu jangan takut jika menghadapi keadaan ini yaitu bagian kipas turbo yang patah. Namun demikian kamu harus segera menuju bengkel terdekat untuk memperbaikinya.

Baca Juga : Masalah Tangki Bensin Mobil yang Umum Dijumpai

Gallery for Kipas Turbo Mobil Diesel Patah, Mesin Bisa Hidup Normal?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *